Cari Di Blog ini

Sabtu, 16 Mei 2015

8 Penyebab Kerusakan Gusi

Penyakit gusi disebabkan oleh sejumlah faktor. Kebersihan mulut yang tidak terjaga adalah penyebab yang paling umum, seperti tidak menyikat gigi dengan benar atau secara tidak teratur sehingga plak menumpuk di gigi. 
Berikut ini adalah 8 penyebab kerusakan pada gusi yang lainnya:
1. Peningkatan Usia
Sejumlah studi menemukan bahwa penyakit gusi lebih banyak dijumpai pada orang yang sudah tua. Hal ini terjadi karena pada usia lanjut, kepadatan tulang berkurang, dan adanya penurunan kemampuan penyembuhan yang disebabkan oleh melambatnya proses metabolisme secara fisiologis.
2. Merokok
Kebiasaan ini dapat mengurangi pasokan oksigen ke jaringan gusi sehingga memicu peradangan.
3. Karang gigi
Menumpuknya karang pada gigi yang berasal dari pengerasan sisa makanan yang tidak dibersihkan akan membuat gusi meradang dan menjadi tempat melekatnya plak dan bakteri.
4. Pemakaian gigi palsu
Pada pasien yang menggunakan gigi palsu, terutama jika ia tidak memperhatikan kebersihan rongga mulut, dapat meningkatkan risiko peradangan gusi. 

Tidak ada komentar: